Wednesday, September 24, 2014

Tips Kecantikan Dengan Mengkonsumsi Teh Hijau

Teh hijau memang dipercaya memiliki segudang manfaat tak hanya bagi kesehatan semata, melainkan juga kecantikan. Teh hijau kaya akan polifenol. Polifenol ini tidak hanya menyehatkan tubuh, tetapi juga dapat membunuh sel kanker. Selain itu, antioksidan dan efek anti-inflamasi serta anti-bakteri dalam teh hijau juga berkhasiat untuk perawatan kulit dan rambut. Yuk ketahui lebih dalam apa saja manfaat teh hijau bagi kecantikan.



Mengatasi rambut kusam
Teh hijau bisa merangsang pertumbuhan rambut dan melembutkan rambut. Semua itu berkat kandungan polifenol, vitamin E dan vitamin C, yang bisa menjadikan rambut berkilau. Gunakan air seduhan teh hijau untuk bilasan terakhir setelah keramas.

Senyawa dalam teh hijau dapat menghambat pertumbuhan hormon yang menyebabkan rambut rontok. Komponen dalam teh hijau menyeimbangkan jumlah testosteron dalam darah agar tidak bereaksi dengan 5 - alpha reductase. Teh ini juga membantu mencegah hadirnya ketombe.

Mengobati mata bengkak dan kantung mata
Teh hijau dengan kandungan kafein di dalamnya dapat membantu mengecilkan pembuluh darah di bawah kulit dan menghilangkan lingkaran gelap di sekitar mata. Tempelkan secara rutin sekantong teh celup bekas pada masing-masing mata.

Mengobati jerawat
Bahan anti-septik, anti-inflamasi, sekaligus anti-bakteri dalam teh hijau ampuh untuk membersihkan bakteri penyebab jerawat, mencegah peradangan jerawat, sekaligus menyembuhkannya dengan lebih cepat. Selain itu teh hijau juga efektif mengurangi kelebihan sebum yang dapat menutup pori-pori dan mengakibatkan jerawat.

Tabir surya alami
Teh hijau juga efektif dijadikan tabir surya alami yang melindungi kulit dari paparan sinar UV sekaligus sebagai bahan anti-penuaan. Rebus dua cangkir air dengan setengah cangkir daun teh hijau selama 5-10 menit dengan api sedang. Gunakan seduhan ini untuk membilas wajah. Maksimalkan efek dengan meminum teh secara teratur.

Mendinginkan kulit yang terbakar matahari
Kompres dingin kantong teh bekas pakai akan menghilangkan rasa sakit dan kemerahan pada kulit yang terbakar sinar matahari. Sementara itu, zat anti-inflamasi dalam teh hijau akan mendinginkan sekaligus mencegah kerusakan kulit yang ditimbulkan.

Menguatkan kuku
Teh hijau mengandung nutrisi yang dapat membuat kuku Anda kuat dan sehat, serta dapat menghilangkan warna kuku yang kusam. Untuk menghilangkan kekuningan pada kuku, rendam kuku dalam larutan teh hijau kental sekali seminggu.

Tips Kecantikan Dengan Mengkonsumsi Teh Hijau Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 comments:

Post a Comment